Selasa, 28 Februari 2012

[REVIEW] #RepublikTwitter

"suara rakyat itu suara twitter."

kemarin, gue sebagai salah satu manusia yang aktif di twitter, gue merasa belom afdhol kalo belom nonton film #RepublikTwitter. so, gue putuskan untuk nonton.

Sukmo, seseorang yang pandai memainkan 140 kata di twitter, ditantang oleh Hanum untuk bertemu di Jakarta. Sukmo adalah mahasiswa tingkat akhir di Jogja, sedangkan Hanum adalah wartawan dari sebuah majalah berita. merasa diremehkan, Sukmo berniat untuk pergi ke Jakarta demi bertemu dengan Hanum. tapi ternyata Sukmo bernasib lain, dia mendapatkan tawaran menarik untuk mengelola akun twitter orang penting. 
Sukmo diminta untuk memainkan 140 kata itu menjadi sebuah berita hangat di twitter. pada awalnya Sukmo senang bisa mendapatkan uang dari hobi sehari-harinya. tapi pekerjaan mereka justru menimbulkan satu masalah besar.
Usaha Sukmo yang berusaha menolong Hanum agar tidak mundur dari pekerjaannya tidak berjalan dengan baik.

untuk lebih jelasnya, tonton aja deh. film ini menceritakan tentang bagaimana "Buzzer" bekerja. kalian tau Buzzer kan? kebanyakan dari mereka itu selebtweet. kamu pasti tau siapa mereka! :)

Beberapa quote yang bisa dipetik dari film #RepublikTwitter:
“Sekarang ini, suara rakyat itu suara twitter.”
"Di Jakarta, rejeki itu di tangan Tuhan. Tapi jodoh, itu tergantung rejeki." 
"Pocong saja bisa jadi trending. apalagi orang?"


Trailer:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar